Aliansi Advokat Laporkan Hakim Binsar Gultom ke Komisi Yudisial, Babak Baru Kasus Jessica Wongso

 


  setidaknya ada 3.800 advokat yang tergabung dalam aliansi pembela Jessica Wongso dari berbagai organisasi di seluruh Indonesia

Dalam keterangan melalui YouTube Intens Investigasi, tim aliansi advokat pembela Jessica Wongso melaporkan oknum hakim Binsar Gultom atas perilaku tidak etis dan di luar etika sebagai seorang hakim.Pada prinsipnya, menurut keterangan tersebut di mana Binsar Gultom telah melakukan suatu keterangan di luar sidang pengadilan terhadap perkara yang ditangani dan yang telah diputuskan.Terdapat beberapa hal dalam laporan tertulis itu telah melanggar pasal 7 dari peraturan bersama Mahkamah Agung dan Komisi Yudisial. Sebelumnya, Otto Hasibuanbersama Rey Utami telah menggelar doa bersama dan solidaritas yang dihadiri para advokat dan pembela Jessica Wongso.

Diketahui Otto Hasibuan adalah sosok pengacara Jessica Wongso, yang menjadi orang pertama yang berada di garis pembela.Otto Hasibuan turut mengaku siap untuk membongkar kasus Jessica Wongso meski sudah tujuh tahun berlalu yakni sejak 2016 silam.

Hal ini usai dirilisnya dokumenter Netflix bertajuk Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso, membuat publik kembali bertanya-tanya apakah Jessica Wongso adalah pembunuh Mirna Salihin yang sebenarnya?

Pengacara Jessica Wongso ini juga sangat yakin bahwa kliennya tak melakukan pembunuhan kepada Mirna Salihin dengan racun sianida.Menurutnya tak ada alat bukti yang bisa meyakinkan bahwa sosok Jessica Wongso adalah pembunuh Mirna Salihin Semuanya akan kita bongkar, kita punya bukti kuat, mungkin minggu depan kita sudah mulai langkah hukum, ya jangan pikir ya. Bukan PK dulu, langkah hukum dulu, upaya hukum ya," beber Otto Hasibuan.

Post a Comment

Previous Post Next Post